Berita Teraktual
Sabtu, 6 Juli 2024

https://realtimenews.id-Bekasi
Acara bertema Gema Muharram 1446 H – 2024 M yang digelar Pemdes Desa Cijengkol di depan kantor Desa, acara dimulai dengan pawai obor dari setiap Majlis yang ada di wilayah Desa Cijengkol menuju Kantor Desa, Sabtu (6/7/2024).
“Acara Gema 1 Muharram yang kita laksanakan pada malam hari ini intinya adalah untuk meningkatkan Iman dan Taqwa kita kepada Allah SWT,” ujar H.A Saefullah pada sambutan acara tersebut.
Dalam kesempatan itu, H.A Saefullah menyampaikan dalam melakukan kewajiban haruslah seimbang antara dunia dan akhirat, Beliau mencontohkan makna yang terkandung dalam doa rabbanaa aatina fii fidduniya hasanah wa fiil aakhirati hasanah.
“Untuk itulah 1 Muharram ini kita harus peringati sebagai perubahan untuk suatu kemajuan. Disamping itu tentunya malam ini juga kita bertekad untuk tetap menjaga ukhuwah silaturahmi. jangan saling bertikai tetap menjaga kekompakan terutama para aparat Desa Cijengkol,” tutupnya.
Pada acara tersebut dihadiri, Penceramah K.H Jamaludin Abdul Manan, K.H Busyairi Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Ketua BPD, Ketua Karang Taruna, Aparatur Desa Serta Masyarakat Desa Cijengkol, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi. (Sky/Red)