
Berita Teraktual-Bekasi
Kepala Desa Ciledug, Iing Solihin A.Md. meresmikan Rumah Pompa di wilayah Perumahan Mustika Gandaria, Desa Ciledug, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, pada Minggu 05 Oktober 2025.
Dalam peresmian rumah pompa tersebut, Iing Solihin selaku kepala desa ciledug didampingi RT RW beserta warga perumahan Mustika Gandaria menjelaskan bahwa rumah pompa yang berlokasi di perumahan Mustika Gandaria yang berjumlah satu unit itu berkapasitas 500 liter perdetik untuk memompa air banjir dari permukiman warga di wilayah perumahan Mustika Gandaria, jika dilanda banjir.
“Hari ini Saya bersama jajaran dan warga perumahan Mustika gandaria melakukan peresmian pembangunan rumah pompa berjumlah satu unit, dengan kapasitas 500 liter perdetik, yang bertujuan untuk memompa air banjir dari permukiman warga di wilayah perumahan Mustika Gandaria, jika dilanda banjir,” Jelas Iing Solihin.
Dia juga menjelaskan, pembangunan rumah pompa yang berada di perumahan Mustika Gandaria ini berdasarkan permintaan dan pengajuan warga kepadanya selaku pemerintahan di desa ciledug, dikarenakan perumahan Gandaria sering di landa banjir ketika musim hujan.
“Pembangunan rumah pompa ini berdasarkan permintaan dan pengajuan warga, dikarenakan perumahan Gandaria sering di landa banjir ketika musim hujan,” Sambung Iing Solihin
Kades Iing Solihin pun menambahkan, Selain meresmikan Rumah Pompa, akan di lakukan penanaman 100 pohon di wilayah Perumahan Mustika Gandaria yang bertujuan agar warga lebih nyaman ketika melakukan kegiatan di luar rumah saat siang hari.
(Red/Sky)